Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic

Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic - Hallo friend Black Exotic, Pada kesempatan ini, friend akan membaca Artikel yang dengan judul Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic, tim kami telah mengemas artikel ini dengan baik untuk anda simak dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Kesehatan, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic
link : Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic

Baca juga


Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic

jamaah haji
ilustrasi haji via gomuslim.co.id


Menunaikan haji atau berangkat umrah merupakan idaman bagi setiap umat Muslim agar dapat melaksanakan rukun Islam ke lima dan atau beribadah di bumi Allah yang mulia yakni tanah/ kota suci Makkah dan Madinah. Namun sebelum itu, ada beberapa hal yang mesti diperhatikan untuk menjaga kesehatan tubuh agar tidak mudah terserang berbagai penyakit saat beribadah di tanah suci.

Salah satu jenis penyakit yang sering menjangkiti umat Islam saat melaksanakan ibadah haji atau umrah adalah influenza. Penyakit ini bukanlah flu sebagaimana dipahami oleh masyarakat awam yakni pilek/ batuk biasa yang tidak berbahaya. Influenza adalah penyakit infeksi yang mudah menular dan disebabkan oleh virus influenza yang menyerang saluran pernapasan. 

Penyakit ini memang sangat mudah menular, terutama kepada orang yang memiliki daya tahan tubuh rendah. Penularan virus terjadi melalui udara pada saat berbicara, batuk dan bersin. Influenza sangat menular selama 1 - 2 hari sebelum gejalanya muncul. Itulah sebabnya penyebaran virus ini sulit dihentikan. 


Bahaya Influenza Bagi Jamaah Haji/ Umrah

Saat prosesi pelaksanaan ibadah haji, jenis penyakit yang sering menjangkiti para jamaah biasanya adalah penyakit saluran pernapasan (termasuk influenza dan pneumonia) dengan angka kematian mencapai sebesar 58, 94 %, terutama bagi mereka yang berusia lanjut dan penderita penyakit kronis seperti paru, jantung, ginjal, dan diabetes. 

Hal ini tentunya juga dipengaruhi oleh kondisi para jamaah haji/ umrah saat melaksanakan ibadah haji/ umrah pada waktu bersamaan, sehingga biasanya suasana sangat padat dan penuh sesak, terutama pada tempat-tempat tertentu seperti sekitar Ka'bah, Al-Raudah, saat Sa'i dan pada waktu melempar jumrah. 

Perbedaan temperatur di Arab Saudi juga turut mempengaruhi, dimana antara siang dan malam hari perbedaannya cukup jauh, dengan kelembaban sangat rendah. Sebagaimana diketahui, tingginya virus influenza juga berhubungan erat dengan perubahan musim. Maka tidak heran jika angka kesakitan karena influenza meningkat pada saat musim dingin. Selain itu, banyaknya jamaah yang datang dari berbagai negara/ bangsa juga memungkinkan terbawanya virus ini. 

Letusan influenza yang banyak menimbulkan komplikasi pneumonia dan kematian biasanya menyerang orang-orang berisiko tinggi seperti berikut ini:

  • Berusia lanjut, atau berumur lebih dari 60 tahun. 
  • Penderita asma. 
  • Penderita penyakit kronis seperti paru, jantung, ginjal, atau diabetes. 
  • Penderita gangguan sistem kekebalan tubuh. 

Pada kenyataannya, sekitar 87,2 % jamaah haji umumnya berusia lebih dari 50 tahun atau berusia lanjut sehingga cukup rentan terserang penyakit ini. Komplikasi paling banyak dari influenza biasanya adalah pneumonia (radang paru), yang menyebabkan kematian nomor dua di kalangan jamaah haji. 

Dari beberapa uraian di atas, maka dapat diketahui bahwa antisipasi pencegahan penyakit influenza ini memang betul-betul harus dipahami oleh para jamaah haji agar penyakit ini tidak mengganggu jalannya proses pelaksanaan ibadah haji. 


Pentingnya Pemberian Vaksinasi Bagi Jamaah Haji/ Umrah


vaksinasi
ilustrasi via okezone.com

Salah satu syarat utama untuk memastikan perjalanan ibadah haji atau umrah yang aman adalah melalui pemeriksaan kesehatan yang baik. Oleh karenanya, setiap jamaah haji mesti mendapatkan pemeriksaan dan pembinaan kesehatan agar tercapai kondisi benar-benar mampu untuk dapat melaksanakan berbagai prosesi dalam ibadah haji. Hal ini bisa dilakukan di antaranya yaitu melalui pemberian vaksinasi untuk mencegah risiko penularan berbagai penyakit. Salah satu vaksinasi yang sangat dianjurkan bagi para jamaah haji adalah vaksinasi Influenza.

Vaksinasi terhadap influenza dan pneumonia sebaiknya diberikan sekurang-kurangnya 1 bulan sebelum keberangkatan calon jamaah haji ke tanah suci. Akan lebih baik lagi jika vaksinasi diberikan sedini mungkin agar tubuh dapat membentuk kekebalan (antibodi) yang maksimal terhadap virus influenza dan kuman pneumokokus. Seiring dengan hal ini, pemerintah Arab Saudi pun mewajibkan kepada semua orang yang akan masuk ke negaranya untuk mendapatkan vaksin terlebih dahulu. 


Tips-Tips Sehat Calon Jamaah Haji/ Umroh Agar Terhindar dari Influenza

1. Latihan kebugaran (olahraga) sejak dini. 

2. Pentahapan aktivitas fisik selama perjalanan ibadah. 

3. Pakaian longgar sebaiknya putih. 

4. Hindari terik matahari langsung atau gunakan payung/ topi penutup kepala. 

5. Hindari aktivitas fisik/ gerakan badan yang berlebihan. 

6. Kontrol/ gunakan AC seefektif mungkin. 

7. Konsumsi multivitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh. 

8. Usahakan beristirahat selama perjalanan dari tempat satu ke tempat lainnya. 

9. Hindari membawa barang bawaan yang berlebihan. 

10. Penggunaan obat-obatan mesti sesuai dengan petunjuk dokter. 

11. Makan dan minum hangat disesuaikan dengan kondisi tubuh dan kebutuhan. 

12. Istirahat yang cukup. 

13. Gunakan masker dan semprotan air sekitar kita agar lembab. 

14. Mintalah vaksinasi influenza dan pneumonia pada petugas kesehatan.


* Artikel di atas bersumber dari brosur Sanofi Pasteur, The Vaccines Busines of Sanofi-Aventis Group. 




Demikianlah Artikel Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic

Cukup sampai disini artikel Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic kali ini, semoga dapat memberi manfaat untuk friend semua. baiklah, jangan lupa membaca artikel lainnya.

Artikel yang sedang anda baca Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic dengan alamat link https://blackexotic.blogspot.com/2020/08/artikel-menarikpencegahan-influenza.html

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to " Artikel menarikPencegahan Influenza Bagi Calon Jamaah Haji/ Umrah - Black Exotic"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel